Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » DAERAH,PERISTIWA,VIRAL » Kasus Kuasa Palsu Tanah Trixy Mahalia: Mantan Fotomodel Wajah Femina 1986 Gugat 4 Tergugat di PN Gianyar Bali.

Kasus Kuasa Palsu Tanah Trixy Mahalia: Mantan Fotomodel Wajah Femina 1986 Gugat 4 Tergugat di PN Gianyar Bali.

  • account_circle GB9
  • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
  • visibility 15
  • comment 0 komentar

 

Bali, 3 September 2025. MDTNI Journalist – Kasus sengketa tanah yang melibatkan mantan fotomodel era 1980-an sekaligus pemenang Wajah Femina 1986Trixy Mahalia, kini resmi bergulir di meja hijau Pengadilan Negeri (PN) Gianyar, Bali.

Perkara yang teregister dengan nomor 117/Pdt.G/2025/PN Gin ini memasuki sidang ke-7 pada Rabu (3/9/2025). Dalam gugatan tersebut, Trixy Mahalia bertindak sebagai penggugat, melawan empat pihak tergugat, yakni Restu Mayasari, Wayan Sudiarta, Notaris Agus Satoto, S.H., M.Hum., serta Notaris Angela Sebayang, S.H.

Sengketa ini bermula pada tahun 2003, saat Trixy membeli sebidang tanah di Banjar Puaya, Sukawati, Bali, dari maestro tari legendaris Bali, I Made Djimat. Transaksi dilakukan di hadapan notaris Agus Satoto, sementara sertifikat tanah kala itu masih dalam proses di BPN Gianyar.

Namun, Trixy yang harus kembali ke Jerman tidak sempat mengambil sertifikat tersebut. Kehidupannya kemudian terguncang akibat perceraian dengan sang suami warga negara Jerman, yang membuatnya terikat masalah izin tinggal sehingga tidak bisa meninggalkan Jerman. Akibatnya, sertifikat tanahnya terbengkalai di Bali.

Pada tahun 2008, seorang kenalan bernama Angela Sebayang, yang mengaku sebagai notaris, menawarkan diri membantu mengurus sertifikat tersebut. Bukannya menunaikan janji, Angela justru diduga membuat surat kuasa palsu yang seolah-olah diberikan Trixy kepada Wayan Sudiarta.

Dengan dokumen tersebut, tanah milik Trixy berpindah tangan kepada Restu Mayasari melalui transaksi di hadapan notaris Agus Satoto. Proses itu berlangsung diam-diam tanpa sepengetahuan Trixy.

Trixy menuturkan bahwa dirinya telah berjuang selama 18 tahun untuk mendapatkan kembali hak kepemilikan tanah tersebut.

“Selama ini saya memilih tidak menyebut nama pelaku karena menghormati asas pencemaran nama baik. Namun demi kebenaran, saya kini membuka semuanya,” tegasnya dalam pernyataan terbuka kepada media.

Dengan pendampingan kuasa hukum Adv. Rikha Permatasari, S.H., M.H., C.Med., C.LO., Trixy berharap majelis hakim PN Gianyar dapat memberikan putusan yang adil.

“Saya mohon dengan penuh kerendahan hati agar hak kepemilikan tanah dikembalikan kepada saya sebagai pemilik sah,” ujarnya.

Sidang perkara ini terus berlanjut di PN Gianyar dan mendapat sorotan publik karena menyangkut dugaan praktik pemalsuan kuasa dalam transaksi tanah—sebuah persoalan yang kerap muncul dalam kasus pertanahan di Bali.

Redaksi: Team

Editor: Mnd

  • Penulis: GB9

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gandeng Ormas dan Perguruan Silat, Kapolsek Cerme Perkuat Sinergi Jaga Kondusivitas Wilayah

    Gandeng Ormas dan Perguruan Silat, Kapolsek Cerme Perkuat Sinergi Jaga Kondusivitas Wilayah

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle GB9
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Gresik, MDTNI Journalist — Senin (01/09/2025). Demi menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Cerme dan Kabupaten Gresik secara umum, Kapolsek Cerme, Iptu Andik Asworo, S.H., M.H., mengambil langkah proaktif dengan mengundang perwakilan organisasi masyarakat (ormas) dan perguruan silat. Pertemuan ini bertujuan untuk membangun sinergi kuat dalam menjaga stabilitas wilayah. Audiensi tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, […]

  • Semarak HUT RI ke-80, Festival Karnaval Budaya Dusun Sekarputih Jadi Ajang Silaturahmi dan Pelestarian Nilai Kebersamaan.

    Semarak HUT RI ke-80, Festival Karnaval Budaya Dusun Sekarputih Jadi Ajang Silaturahmi dan Pelestarian Nilai Kebersamaan.

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle GB9
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Sekarputih, 31 Agustus 2025. MDTNI Journalist – Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Kepala Dusun Sekarputih, Majid, bersama masyarakat dan Karang Taruna Widya Ksatriya menggelar Festival Karnaval Budaya di wilayah Dusun Sekarputih, Kecamatan Balongpanggang, Kabupaten Gresik. Kegiatan yang menjadi bagian dari rangkaian peringatan HUT RI ke-80 ini diikuti oleh seluruh elemen masyarakat, mulai dari RT 01 hingga […]

  • Aktivis Anti Korupsi Acek Kusuma Tagih Janji KPK Tuntaskan 21 Tersangka Dana Hibah Jatim dan Soroti Rapot Merah Kinerja Lembaga Antirasuah.

    Aktivis Anti Korupsi Acek Kusuma Tagih Janji KPK Tuntaskan 21 Tersangka Dana Hibah Jatim dan Soroti Rapot Merah Kinerja Lembaga Antirasuah.

    • calendar_month Jumat, 5 Sep 2025
    • account_circle GB9
    • visibility 18
    • 0Komentar

      JAKARTA, 5 September 2025. MDTNI Journalist – Aktivis penggiat anti korupsi, Acek Kusuma, yang juga Ketua Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Peduli Jawa Timur (APMP Jatim), menagih janji Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait penuntasan kasus 21 tersangka dana hibah Pemprov Jatim yang hingga kini dinilai belum jelas penanganannya. Plt Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Asep Guntur Rahayu, […]

  • Kunjungi Mako Brimob Kwitang, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Apresiasi Keteguhan Anggota Hadapi Aksi Rusuh.

    Kunjungi Mako Brimob Kwitang, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Apresiasi Keteguhan Anggota Hadapi Aksi Rusuh.

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle GB9
    • visibility 16
    • 0Komentar

      Jakarta, 2 September 2025. MDTNI Journalist – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan kunjungan ke Markas Komando (Mako) Satuan Brimob Polda Metro Jaya, Kwitang, Jakarta, untuk memberikan dukungan moril kepada jajaran Korps Brimob, Senin (1/9/2025). Dalam kunjungan tersebut, Kapolri didampingi Wakapolri, Dankorbrimob Polri, Kadiv Propam Polri, serta Kapolda Metro Jaya. Dalam sambutannya, Jenderal Sigit menyampaikan apresiasi […]

  • Hadiah Menarik hingga Kostum Merah Putih, Jalan Sehat Desa Trosono Warnai Semarak Kemerdekaan RI ke-80.

    Hadiah Menarik hingga Kostum Merah Putih, Jalan Sehat Desa Trosono Warnai Semarak Kemerdekaan RI ke-80.

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle GB9
    • visibility 15
    • 0Komentar

      Lamongan, 30 Agustus 2025. MDTNI Journalist  – Dalam rangka memperingati HUT ke-80 Republik Indonesia, Pemerintah Desa Trosono, Kecamatan Sekaran, Kabupaten Lamongan, menggelar kegiatan Senam Bersama dan Jalan Sehat Merah Putih, Sabtu (30/8) pagi. Acara yang diikuti oleh seluruh RT, lembaga pendidikan, serta masyarakat Desa Trosono ini berlangsung meriah. Kepala Desa Trosono, Sutrisno, hadir sekaligus membuka dan memberangkatkan […]

  • Madas Gelar Doa Bersama dan Nyatakan Siap Jaga Surabaya

    Madas Gelar Doa Bersama dan Nyatakan Siap Jaga Surabaya

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle GB9
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Surabaya, MDTNI Journalist – Dalam upaya menjaga stabilitas dan kondusivitas kota, perkumpulan Masyarakat Madura Asli (Madas) menggelar doa bersama di kediaman H. Arief Bolodewo. Acara ini tak hanya menjadi momen spiritual, tetapi juga menjadi ajang dukungan nyata Madas terhadap keamanan Surabaya. Pada acara tersebut, Taufik, S.I.K., S.H., M.H., secara resmi dinobatkan sebagai Ketua Umum Madas yang […]

expand_less